Seorang Diri, Yazid selesaikan ujian masuk sekolah Smart Ekselensia

Setelah diujikan pada bulan lalu, pihak panitia penerimaan siswa baru Smart Ekselensia Indonesia yang berpusat di Parung Bogor, mengumumkan ada satu dari perwakilan Palembang yang lulus tes administratif. Dialah M Yazid Habiburahman, berasal dari Pesantren Kampung Tauhid Sriwijaya Inderalaya Ogan Ilir.

Dengan diantar sang ayah, Yazid datang ke tempat pelaksanaan ujian di Kampus Yakin berlokasi di Jalan Yudo Kampus POM IX Palembang.

Karena, ia lulus sendirian, maka ujian hari itu ia lakukan sendiri dengan diawasi oleh duo orang panitia dari Dompet Dhuafa (DD) Sumsel. Ujian hari itu terdiri dari Matematika, Bahasa Indonesia dan Pengetahuan Agama Islam.

SMART Ekselensia Indonesia adalah sekolah menengah berasrama, bebas biaya dan akseleratif (5 tahun SMP-SMA). Disebut akselerasif karena jenjang sekolah SMP dan SMA yang biasanya diselesaikan dalam enam tahun, di sekolah ini hanya butuh lima tahun saja. Seluruh biaya gratis dan berasal dari dana zakat, infak, sedekah dan wakaf dari para donatur. (KJ-04)

bagikan ke >>

WhatsApp
Facebook
Twitter