Forum Indonesia Muda (FIM) Palembang, Dompet Dhuafa Volunteer (DDv) Sumsel , dan Palembang Berkebun louncing Rumah Pintar sebagai salah satu program pendidikan dan pemberdayaan sosial andalan di Palembang, Minggu (25/.2).
Berlokasi di Jalan Setunggal Kelurahan Pipa Reja, Rumah Pintar dalam kegiatan louncinngnya ini sendiri di meriahkan dengan lomba-lomba untuk anak-anak sekitaran lokasi Rumah Pintar dan juga terdapat pemeriksaan dan konsultasi kesehatan gratis, dengan menghadirkan 3 orang tim dokter dari Rumah Sakit Umum Daerah Muhamad Hoesen Palembang.
“Kami berharap Rumah Pintar ini sesuai namanya menjadi rumah yang bisa memberikan banyak manfaat bagi anak-anak, kemudian juga bisa memberdayakan seluas-luasnya,” ungkap Jarnawi. Selaku Ketua DDv Sumsel
Selain dihadiri oleh ketua Forum Indonesia Muda (FIM) Palembang arif Salman, Ketua Dompet Dhuafa Volunteer (DDv) Sumsel Jarnawi, dan ketua Palembang Berkebun Auliya, agenda ini juga dihadiri oleh kurang lebih 75 Warga dan 120 anak-anak sekitar lokasi Rumah Pintar.
“Kedepannya juga sudah ada tim yang mau memberdayakan ikan lele untuk Rumah Pintar, tadi sore sudah melakukan assessment,” terang Jarnawi