Relawan Tim CEKAL Corona Sumsel, Diberikan Perlindungan BPJS

Palembang-Tim Cegah Tangkal (CEKAL) Dompet Dhuafa Sumatera Selatan, terus bekerja membasmi virus corona yang mungkin ada pada tempat-tempat ibadah.

Dalam skuad tim CEKAL Corona, terdiri dari staf Dompet Dhuafa Sumsel dan Dompet Dhuafa Volunteer (DDV) Sumatera Selatan.

Sebagai volunteer atau relawan yang berada di garda terdepan dalam penyemprotan disinfektan corona, DDV Pusat memberikan instruksi pada DDV Cabang Provinsi, termasuk Sumsel untuk mendata mereka yang turut andil dalam kegiatan kemanusian itu.

“Mereka yang turun dalam Tim CEKAL Corona dibuatkan BPJS Ketenagakerjaan. Itu menjadi instruksi dari DDV Pusat. Kami sudah berikan formulir dan bakal langsung diserahkan langsung ke DDV Pusat buat di data,” jelas Ketua Dompet Dhuafa Volunteer (DDV) Sumsel M. Ilman Satyo, Rabu (25/3/2020).

Upaya itu dilakukan sebagai bentuk perlindungan Dompet Dhuafa, bersama DDV Pusat dan BPJS, buat volunteer yang bekerja dengan ikhlas membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran virus corona di Sumatera Selatan.

“Jadi, semua volunteer yang turun dan masuk dalam Tim CEKAL Corona, diminta mengisi formulir dan mengumpulkan scan identitas diri (KTP) dan menjelaskan kontribusi dalam mencegah penyebaran virus corona di Sumatera Selatan,” jelasnya.

Dalam proses pembuatan BPJS Ketenagakerjaan, volunteer tak perlu lagi mengeluarkan biaya apapun. Karena semua gratis, sebagai bentuk kerjasama Dompet Dhuafa Pusat, dengan BPJS dan Dompet Dhuafa Volunteer sendiri.

“Volunteer dalam menjalankan tugasnya di Tim CEKAL juga membahayakan diri. Jadi perlu perlindungan diri,” jelasnya. zal

bagikan ke >>

WhatsApp
Facebook
Twitter