Volunteer Class Siswa BIM Lubuk Linggau-Musi Rawas, Akan Ada Project Sosial Minggu Ini!

Relawan (volunteer) merupakan mata rantai yang tak terpisahkan dari aktivitas kepedulian. Volunteer juga ujung tombak dalam kesuksesan sebuah program pemberdayaan, kehadiran volunteer telah menghidupkan semangat di setiap sendi gerakan kemanuasiaan. Kiranya seperti itulah gambaran penting Dompet Dhuafa(DD) Sumsel terhadap volunteer, Si Ujung Tombak.

Mengingat pentingnya volunteer value ini, Minggu (16/9) Siswa penerima manfaat Beasiswa Insan Madani (BIM) Wil. Lubuk Linggau dan Musi Rawas kemarin diberikan pemahaman mengenai volunteer value melalui volunteer class yang di isi langsung oleh Asep Irama, M.Pd dan Parli, M.Pd yang merupakan tutor para penerima BIM ini.

Menurut Desti Rina Purnamasari, Divisi Pendidikan DD Sumsel yang juga ikut berkesempatan hadir dalam volunteer class tersebut menjelaskan bahwasannya volunteer class ini penting untuk siswa BIM untuk menanamkan jiwa volunteer dalam diri setiap anak.

“Dalam volunteer class diajarkan bahwa kita tidak boleh menyerah dalam kondisi apapun, diajarkan juga untuk tidak bermental miskin, dan selalu membantu mereka yang dalam kesulitan karena tiap anak mempunyai jiwa sosial yang tinggi,” Papar Desti.

Desti juga menjelaskan bahwa Output dari volunteer class ini, yaitu pelaksanaan project sosial berupa kunjungan ke 3 panti asuhan, yang mana adik-adik BIM adalah panitianya.

“InsyaAllah Minggu ini, Siswa BIM Lubuk Linggau-Musi Rawas akan mengunjungi 3 panti asuhan, 2 panti di Musi Rawas, dan 1 panti di Lubuk Linggau. Panitianya akan melibatkan siswa BIM sendiri, dan mereka akan membagikan kurang lebih 110 bingkisan untuk ketiga panti tersebut sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap yang lebih membutuhkan,” Jelas Desti.

Mari dukung kami untuk terus menebarkan manfaat, memberdayaan zakat secara lebih luas kepada masyarakat dan mereka yang membutuhkan. Mari bersama kami membentangkan kebaikan seluas mungkin hingga ke penjuru negeri.

bagikan ke >>

WhatsApp
Facebook
Twitter